Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Iklan Bar

Tugas Makalah PERANGKAT LUNAK PENGOLAH KATA

Tugas Makalah 
PERANGKAT LUNAK PENGOLAH KATA 
SMP NEGERI 2 LANDONO 
TAHUN PELAJARAN 2012/2013 

A.  LATAR BELAKANG
Sebagai paket Office yang semakin populer, OpenOffice.org menawarkan sejumlah kelebihan, baik dari sisi lisensi ataupun teknis. Apa saja kelebihan OpenOffice.org dibanding Microsoft Office? Sebagai paket Office yang semakin populer, OpenOffice.org menawarkan sejumlah kelebihan, baik dari sisi lisensi ataupun teknis. Apa saja kelebihan OpenOffice.org dibanding Microsoft Office?
Boleh dikatakan, hampir tidak ada pengguna komputer aktif yang tidak mengenal paket office Microsoft Office. Sebagian pengguna komputer bahkan tidak bisa bekerja produktif tanpa produk tersebut. Sudah bertahun-tahun lamanya, Microsoft Office menguasai pasar.

B.  PEMBAHASAN
C.   Menggunakan Keyboard dan Mouse
1.   Menggunakan Tombol pada keyboard
Keyboard atau papan ketik adalah peralatan untuk memasukkan data dengan cara mengetik. Keyboard terdiri atas  tombol huruf, tombol angka dan tombol simbol atau karakteristik khusus.
Tombol pada Keyboard dikelompokkan kedalam empat Kelompok, yaitu : Kelompok kanan, Kelompok kiri, Kelompok atas dan Kelompok tengah. Pada Keyboard terdapat tombol-tombol huruf A sampai Z, tombol angka (Numerik) 0-9, tombol karakter khusus seperti @ ?><#$%^&*()~/”, tombol fungsi F1 sampai F12, dan tombol-tombol lainnya.
2.   Menggunakan Mouse  
Mouse juga dikenal dengan istilah tetikus, mungkin karena bentuknya yang mirip tikus. Mouse ini berfungsi sebagai alat penunjuk, untuk memilih menu atau ikon pada saat menjalankan sebuah Program Komputer.
Mouse memiliki dua tombol tekan yaitu tombol kiri dan tombol kanan, ada juga Mouse memiliki tiga tombol yang berada ditengah yang disebut juga dengan tombol scroll dan berfungsi sebagai tombol putar yang dapat diputar kearah depah dan belakang. Supaya Mouse dapat digunakan dengan lebih baik, diperlukan PAD. Pad adalah alat tempat Mouse digerak-gerakkan.
Sekarang ada beberapa hal yang kita pelajari tentang tombol ini :
a.    Klik              : berarti menekan tombol kiri satu kali
b.    Klik ganda    : berarti menekan tombol kiri Mouse dua kali dengan cepat.
c.    Drag            : klik tombol kiri Mouse dan ditahan, kemudian digeser.
d.    Klik kanan   : berarti mengaktifkan menu baru pada teks yang dipilih
 
D.   Menggunakan menu dan ikon pada Open Office.org writer
1.   menggunakan menu dan ikon untuk membuat dokumen baru.
Kita dapat membuka dan membuat dokumen baru yang akan kita tulis di program aplikasi Open Office.org writer pada Program pengolah kata. Open Office.org writer menyediakan tiga cara, yaitu :
a.    menggunakan menu bar pada jendela Drop Down menu file :
§  Klik menu file
§  Pilih NEW
§  Klik pilihan Text Document
b.    Menggunakan Shortcut, yaitu : Control  + N
c.    Menggunakan ikon NEW bergambar pada menu toolbar standar
2.   Menggunakan menu dan ikon
untuk menyalin suatu teks tertentu atau perintah copy, yaitu : lakukan seleksi terhadap teks yang akan disalin tersebut. kemudian lakukan salah satu langkah  dibawah ini:
a.    memilih menu edit → copy
b.    menekan kombinasi pada Keyboard, kontrol+C.
c.    Mengklik tombol copy pada menu toolbar standar.
Untuk memotong suatu teks tertentu pada dokumen atau perintah Cut, yaitu lakukan seleksi terhadap teks yang akan disalin tersebut, kemudian lakukan salah satu langkah dibawah ini :
a.    memilih menu edit → cut
b.    menekan kombinasi pada Keyboard, kontrol+x.
c.    Mengklik tombol cut pada menu toolbar standar.
Sedangkan untuk menempatkan suatu teks yang dipilih dari perintah cut dan copy lakukan dengan perintah Paste dengan cara menekan crusor pada posisi dimana teks tersebut akan ditempatkan dan lakukan salah satu langkah dibawah ini :
a.    memilih menu edit → paste
b.    menekan kombinasi pada Keyboard, kontrol+V.
c.    Mengklik tombol paste dan  menu toolbar standar.
Selain proses penempatan biasa open office.org writer juga menyediakan proses penenpatan khusus yang disebut dengan paste special, yaitu  dengan cara meletakkan crusor pada posisi dimana teks tersebut akan ditempatkan dan lakukan salah satu langkah yang dibawah ini :
a.    memilih menu edit → paste special
b.    menekan kombinasi pada Keyboard, control+shift+V.
c.    Mengklik tombol segitiga kecil tepat berada disebelaj kanan tombol paste pada menu toolbar standar.
  
3.   Menggunakan menu dan Ikon untuk membatalkan dan mengulang perintah.
Jika karena ada suatu ketidak sengajaan , kamu salah melakukan penyuntingan dalam membuat penulisan dokumen menjadi lebih buruk, kamu dapat melakukan pembatalan penyuntingan teks dokumen yang telah dilakukan.
Untuk membatalkan tindakan tersebut yang kamu lakukan adalah dengan cara :
a.    memilih menu edit → Undo
b.    menekan kombinasi pada Keyboard, Control+Z.
c.    Mengklik tombol ikon pada  menu toolbar standar.
Sedangkan jika pembatalan penyuntingan dokumen tersebut kamu batalkan, maka kamu dapat mengulangi kembali tindakan terakhir tersebut dengan melakukan beberapa cara yaitu diantaranya :
a.    memilih menu edit → Redo
b.    menekan kombinasi pada Keyboard, Control+Y.
c.    Mengklik tombol ikon pada  menu toolbar standar.

4.   Menggunakan Menu dan Ikon untuk menyimpan dokumen
 Untuk proses penyimpanan dokumen pada Program Open Office.Ogr Writer tersebut kamu dapat melakukan dengan menu Ikon langkah-langkah penggunaannya sebagai berikut :
a.    memilih menu File → Save
b.    menekan kombinasi pada Keyboard, Control+S.
c.    Mengklik tombol ikon pada  menu toolbar standar.
5.   Menggunakan Menu dan Ikon untuk Format Karakter
Format karakter digunakan untuk mewnentukan bentuk dari teks yang akan ditampilkan dalam dokumen. Format yang dapat diatur seperti jenis Font, Efek Font, cetak teks, warna latar belakang dan hyperlink. Proses format karakter pada Program Open Office.Org Writer melalui kotak dialog karakter yaitu mengaktifkan menu Format → Character.

6.   Menggunakan Menu dan Ikon untuk mengatur perataan paragraf.
Posisi teks atau suatu paragraf dalam dokumen dapat kita atur sesuai keinginan. Posisi ini berfungsi perataan paragraf ada 4 yaitu rata kiri, rata tengah, rata kanan dan rata kiri-kanan.
Untuk mengatur paragraf, yaitu dengan cara lakukan seleksi terhadap teks atau paragraf yang akan diformat tersebut. kemudian lakukan salah satu langkah dibawah ini :
a.    memilih menu Format → Paragraf → Aligment
b.    Mengklik tombol ikon pada  menu formationg toolbar.

7.   Menggunakan Menu dan Ikon untuk membuat Nomor Urut.
Daftar angka adalah salah satu bentuk daftar dari item dan setiap item pada daftar tersebut  diberi tanda berupa angka atau huruf terstruktur. Proses pembuatan daftar angka ini pada dokumen Program aplikasi Open office.Org Writer memiliki beberapa cara yaitu : 
a.    memilih menu Format → Bullet and Numbering
b.    Menggunakan tombol kombinasi pada Keyboard, Alt+O+B.
c.    Mengklik tombol ikon pada  menu formating toolbar.

C.  KESIMPULAN
1.   Open Office.Org writer merupakan salah satu Program perangkat lunak yang berfungsi sebagai aplikasi pengolah kata dan bersifat Free Software. Berguna untuk membuat dokumen, brosur, makalah dan kartu ucapan.
2.   Jendela OpenOffice.org Writer terdiri atas dua belas komponen, antara lain yaitu: title bar, menL bar, toolbar standar, formatting toolbar drawing toolbar dan status bar. Pada komponen menu bar, di dalamnya terdapat menu-menu yang dikelompokkan berdasarkan fungsi perintahnya Jika kita mengklik salah satu menu, akan muncul jendela drop-down.
3.   Ikon adalah simbol dari shortcut yang berfungsi untuk mempercepat suatu perintah yang akar dijalankan atau dipilih dalam membuat dan memodifikasi suatu dokumen di program aplikas OpenOffice.org Writer. Ikon-ikon tersebut terletak di dalam bagian menu toolbar standar formatting toolbar dan drawing toolbar.
4.   Keyboard dan mouse merupakan dua contoh bagian dari hardware berupa alat input. Keyboar. Berfungsi untuk memasukkan angka, huruf, simbol dan karakteristik tertentu yang ditampilkan ­pada layar monitor komputer. Sedangkan mouse berfungsi untuk memilih menu-menu dalam menjalankan perintah-perintah tertentu sesuai keinginan berupa simbol atau ikon pada jendela ­OpenOffice.org Writer.
5.   Dalam memodifikasi atau mengedit suatu teks dan paragraf tertentu dalam dokumen OpenOffice org Writer, diperlukan tool-tool perintah pada menu formatting toolbar. Sehingga teks atau paragraf tersebut dari yang penulisannya biasa-biasa saja kemudian akan menjadi lebih menarik dan lebih rapih struktur tulisannya.

D.  SARAN
Kita harus menggunakan Keyboard dan Mouse secara hati-hati